Cute Blue Flying Butterfly

Kamis, 19 Oktober 2017

Keluarga Mahasiswa Kediri PKN STAN

KAMADIRI PKN STAN
( Keluarga Mahasiswa Kediri PKN STAN )

                         
                     Organda mahasiswa PKN STAN adalah kumpulan mahasiswa yang biasanya berasal dari asal daerah yang sama, salah satu tujuan dari organda ini adalah agar mempererat persaudaraan sesama mahasiswa sedaerah,biasanya banyak yang kegiatan yang dilakukan dari perkumpulan mahasiswa tersebut dari kegiatan buka bersama, kegiatan tentir rutinan sebelum ujian, sampai kegiatan wisata untuk mengatasi kejenuhan kegiatan kuliah, selain itu untuk membantu adik-adik kelas yang baru masuk menjadi mahasiswa PKN STAN.
                     Salah satu organda yang diakui di PKN STAN adalah Kamadiri (Keluarga Mahasiswa Kediri ). Keluarga Mahasiswa Kediri (KAMADIRI) merupakan organisasi kemahasiswaan beranggotakan mahasiswa-mahasiswi yang berasal dari Kediri dan sekitarnya yang menempuh pendidikan di PKN STAN sebagai wadah pengembangan diri berdasarkan rasa kekeluargaan dan kebersamaan. Rasa kekeluargaan dan kebersamaan merupakan asas keseharian kami dalam menjalankan aktivitas Kamadiri.                     
                      Selama ini Kamadiri berperan aktif dan dinamis dalam berbagai kegiatan dalam bidang pendidikan, keagamaan, sosial, olahraga, bernegara dan berbagai bidang lainnya, baik yang dijalankan di lingkungan internal Kamadiri, kampus dan lingkungan wilayah Kediri untuk turut serata dalam mendorong pembangunan baik di wilayah Kediri dan sekitarnya maupun Negara Indonesia secara keseluruhan. Kegiatan-kegiatan Kamadiri:
1. Welcome Kamadiri
2. Silahturrahmi rutin
3. Buka bersama
4. Tentir
5. Bank Soal Ujian 
6. Liga Futsal Kos
7. Halal Bihalal
8. Nonton Bareng PERSIK
9. Baju/jaket angkatan
10. Sosialisasi dan Try Out USM PKN STAN Kamadri atau sering disebut TOSSKA 
                        Sekian tulisan dari saya, semoga bermanfaat untuk menambah wawasan mengenai salah satu Organda di PKN STAN yaitu Kamadiri ( Keluarga Mahasiswa Kediri ). Kamadiri ... Siap Mengabdi untuk Negeri !!!





Tidak ada komentar: